Pendidikan
55 Manfaat Sejarah untuk Semua Bidang dan Dapak Negatifnya
Kata sejarah secara harafiah berasal dari bahasa Arab yaitu šajaratun yang berarti pohon. Dalam bahasa Arab itu sendiri, sejarah atau history dalam bahasa inggris disebut dengan tarikh yang berarti waktu atau penanggalan. Dalam bahasa Yunani adalah historia yang artinya ilmu atau orang pandai. Sementara dalam bahasa Inggris adalah history, yang mempunyai arti masa lampau manusia. Sangat penting untuk mempelajari hal ini karena anda nantinya akan banyak mendapat manfaat sejarah pada kehidupan sehari-hari.
Secara keseluruhan, definisi sejarah adalah suatu peristiwa yang sudah terjadi dan dialami oleh manusia secara sistematis dalam segala aspek kehidupan di waktu lampau. Baik yang difikirkan, dikatakan, dan dilakukan. Hal ini lah yang mendasari mengapa mempelajarinya sangat penting bagi kehidupan.
Unsur-Unsur Sejarah
1. Manusia
Manusia adalah unsur yang paling utama karena manusia merupakan subjek dalam suatu peristiwa. Manusia dalam hal ini juga dapat berperan sebagai objek. Adanya sejarah dikarenakan oleh adanya manusia yang berperan dan terlibat dalam suatu peristiwa.
2. Ruang
Ruang adalah tempat atau lokasi terjadinya peristiwa. Tempat kejadian peristiwa masa lalu ini bisa bersifat luas atau sempit. Sebuah Negara, kota, desa, adalah contoh ruang yang bersifat luas. Sementara rumah dan kamar adalah ruang terjadinya peristiwa yang bersifat sempit. Tanpa ruang, sejarah tidak akan terjadi.
3. Waktu
Waktu adalah unsur yang tak kalah penting. Waktu adalah penunjuk kapan suatu peristiwa itu terjadi. Misalnya kejadian satu tahun, satu windu atau satu abad yang lalu. Waktu adalah sesuatu yang pasti. Dengan adanya waktu maka suatu persitiwa dapat terjadi. Seiring berjalannya waktu yang terus bergerak ke depan, maka peristiwa yang terjadi sekarang pun dapat menjadi sejarah di masa yang akan datang.
Sejarah Menurut Pandangan Tokoh
1. W.H. Walsh
Menurut W.H. Walsh, merupakan suatu kejadian yang menitikberatkan pada pencatatan hal-hal yang berarti dan penting saja bagi manusia. Catatan itu seperti tindakan-tindakan dan pengalaman-pengalaman penting yang dialami oleh manusia di waktu lampau sehingga menjadi sebuah cerita yang berarti.
2. Norman E. Cantor
Sejarah adalah studi atau pembelajaran mengenai apa yang sudah diperbuat, dikatakan, dan dipikirkan oleh manusia di masa lalu.
3. J.S Poerwordaminta
Menurut J.S Poerwordaminta adalah Seluruh kesusasteraan lama, asal-usul dan silsilah. Peristiwa yang benar-benar terjadi pada masa lampau. Dan ilmu pengetahuan, cerita pembelajaran mengenai pengetahuan.
4. Patrick Gardiner
Sejarah adalah sebuah ilmu yang mempelajari apa yang sudah diperbuat oleh manusia.
5. Moh. Yamin
History merupakan suatu ilmu pengetahuan yang disusun atas hasil penyelidikan dari beberapa kejadian yang bisa dibuktikan dengan bahan kenyataan.
Manfaat Sejarah dalam Bidang Pendidikan :
1. Sebagai media pembelajaran
Terdapat suatu ungkapan, “Belajarlah dari masa lalu”. Ungkapan tersebut mempunyai arti bahwa sejarah mempunyai fungsi yang sangat mendidik. Apa yang terjadi di masa lampau harus menjadi pelajaran yang dapat kita ambil hikmahnya di masa sekarang atau yang akan datang.
2. Pendidikan politik suatu bangsa
Peristiwa yang merujuk kepada kepentingan kepemerintahan biasanya sangat erat dengan politik. Penulisan sejarah yang berkaitan dengan hal tersebut biasanya terdapat pada buku-buku pelajaran yang ada di sekolah yang merujuk pada kurikulum yang berlaku. Kurikulum tersebut pada dasarnya memang produk kebijakan politik pemerintah dalam dunia pendidikan.
3. Meningkatkan kemampuan dalam menganalisa
Peperangan, demonstrasi, dan revolusi adalah sebagian besar peristiwa bersejarah. Peristiwa itu tentu menyebabkan perubahan arah suatu hal. Dari hal tersebut membuat kita belajar menganalisa apa penyebab perubahan arah sejarah. Hal ini apat meningkatkan kemampuan analisa kita tentang peristiwa yang ada.
4. Menjadikannya suatu profesi
Sejarah merupakan ilmu yang banyak dipelajari di sekolah maupun di perkuliahan. Seseorang yang mempunyai kemampuan dalam menguasai peristiwa masa lampau ini biasanya menjadikan ilmunya sebagai profesi. Menjadi guru, dosen, atau peneliti adalah profesi yang mendidik.
5. Lebih berpikir kritis
Ketika kita melihat suatu peristiwa masa lalu, kita akan menemukan berbagai sudut pandang. Hal tersebut membuat kita untuk memilah dan mengolah informasi yang kita dapatkan agar tidak mudah terpengaruh oleh suatu hal yang belum tentu kebenarannya. Dari sini kita dapat lebih berpikir kritis dalam menyikapi berbagai sudut pandang yang ada.
Manfaat Sejarah dalam Bidang Pendidikan Lainnya :
6. Sebagai ilmu pengetahuan
7. Meningkatkan IQ
8. Menambah kosakata
9. Meningkatkan kualitas Memori
10. Bisa melihat dunia dari berbagai sudut pandang
11. Meningkatkan fokus dan konsentrasi
12. Memperluas fikiran
13. Pendidikan untuk masa depan
14. Pendidikan Nalar
15. Sebagai ilmu bantu untuk ilmu-ilmu lain
16. Pendidikan moral
17. Sebagai pernyataan pendapat
18. Mendorong berfikir secara kontekstual
19. Mengembangkan kompetensi
20. Mendorong untuk berpikir secara kronologis
Manfaat Sejarah dalam Bidang Teknologi :
1. Untuk mengembangkan teknologi
Manfaat belajar peristiwa masa lampau dalam bidang teknologi ini dapat mendorong kita untuk mengembangkan teknologi yang ada menjadi lebih maju. Kita dapat mengetahui seberapa pesatnya teknologi di masa lalu untuk menjadi memotivasi diri dalam mengembangkan teknologi di masa sekarang.
2. Menambah wawasan di bidang teknologi
Dengan membaca peristiwa terdahulu mengenai penemuan handphone misalnya, kita dapat menambah pengetahuan untuk diri kita sendiri. Jadi kita sebagai manusia tidak hanya mengetahui bentuk fisiknya saja tetapi juga dapat mengetahui seluk beluk produk teknologi yang sangat dekat dengan kita.
Manfaat Sejarah dalam Bidang Teknologi Lainnya
3. Menyiapkan diri dalam menghadapi pesatnya teknologi
4. Mengetahui perkembangan teknologi masa kini
5. Mengetahui perkembangan teknologi dari berbagai dunia
6. Pembelajaran tentang kecanggihan teknologi Negara lain
Manfaat Sejarah dalam Bidang Kesehatan :
1. Sebagai pengetahuan dalam dunia kedokteran
Sebagai seseorang yang bergelut di dunia kedokteran tentu sangat membutuhkan ilmu sejarah dalam menunjang kegiatannya. Dengan hal tersebut, kita dapat mengetahui latar belakang penyakit tertentu, asal-usul, dan penyebabnya.
2. Menemukan solusi pengobatan
Peneliti-peneliti terdahulu yang berhasil menemukan obat untuk berbagai penyakit tentu telah melalui sejarah yang panjang. Kita dapat mempelajarinya untuk menemukan solusi pengobatan yang tepat bagi kesehatan kita.
Manfaat Sejarah dalam Bidang Kesehatan Lainnya
3. Lebih menjaga kesehatan diri sendiri
4. Mengajak sesama untuk hidup sehat
5. Mengetahui riwayat penyakit
Manfaat Sejarah dalam Bidang Kemanusiaan :
1. Menginspirasi suatu pergerakan
Peristiwa-peristiwa dalam sejarah dapat menginspirasi seseorang untuk melakukan pergerakan. Mislanya membentuk organisasi, membantu sesama, membuat perusahaan, dan lain sebagainya.
2. Meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa
Bangsa Indonesia adalah bangsa yang mempunyai kesamaan sejarah. Kita sama-sama dijajah oleh Belanda dan sama-sama memperjuangkan kemerdekaan. Dengan menyadari kesamaan tersebut, sebagai bangsa Indonesia haruslah memiliki rasa persatuan dan kesatuan NKRI.
3. Mengajarkan Kepemimpinan
Banyak kejadian masa lalu yang menceritakan tentang kepemimpinan suatu bangsa. Misalnya Presiden Sukarno, Nabi Muhammad, dan lainnya. Sesuatu yang membuat pemimpin itu hebat dapat kita contoh untuk kita jadikan teladan sebagai pemimpin yang baik
4. Memunculkan empati
Sejarah yang bercerita tentang penderitaan rakyat atau seseorang misalnya peristiwa romusha pada masa penjajahan Jepang. Peristiwa tersebut dapat membuka hati kita dan memunculkan rasa empati yang selanjutnya kita terapkan pada kehidupan sehari-hari untuk sesama.
5. Sebagi pedoman kehidupan bagi suatu bangsa
Setiap bangsa tentu mempunyai cerita yang berbeda. Perjuangan yang dilakukan oleh para pahlawan di masa lalu dalam mencapai kemerdekaan dapat dijadikan pedoman untuk membentuk identitas setiap bangsa menjadi bangsa lebih baik.
Manfaat Sejarah dalam Bidang Kemanusiaan Lainnya :
6. Menguatkan mental
7. Menambah rasa percaya diri
8. Menambah kebiasaan baru yang baik
9. Merealisasikan mimpi di masa lalu
10. Membangkitkan diri dari keterpurukan
11. Memperbaiki kehidupan
12. Memperkuat nasionalisme
13. Membangun kerja sama antar bangsa
14. Menghormati nilai-nilai kemanusiaan
Manfaat Sejarah dalam Bidang Sosial Budaya :
1. Sebagai inspirasi dalam berbudaya
Banyak karya seni budaya yang terinspirasi dari peristiwa kehidupan di masa lalu. Tarian, ritual adat, dan lukisan banyak yang bercerita tentang peristiwa hebat yang dialami oleh suatu bangsa.
2. Sebagai inspirasi pembuatan karya sastra
Banyak karya sastra yang ditulis atas dasar peristiwa masa lalu. Novel, cerpen, atau dongeng tentang sejarah yang terinspirasi dari R.A Kartini misalnya. Banyak sekali aspek dalam peristiwa masa lalu yang dapat dipelajari mesti dipelajari dan dituangkan dalam sebuah karya sastra.
3. Sebagai media rekreatif
Dalam membaca sebuah sejarah, terkadang dapat menjadikan seseorang terlarut dan tidak beranjak dari tempat duduknya. Salah satu manfaat lainnya adalah berguna untuk menyegarkan fikiran dengan cerita-cerita masa lalu.
Manfaat Sejarah dalam Bidang Sosial Budaya Lainnya :
4. Lebih memahami manusia dalam kehidupan bersosial
5. Memahami perubahan kondisi masyarakat di masa mendatang
6. Memahami keberagaman budaya
7. Memahami perubahan budaya masa lalu dan masa sekarang
8. Memahami perkembangan seni budaya
9. Mengembangkan kebudayaan lokal
Dampak Negatif Sejarah :
Belajar sejarah memang mempunyai manfaat yang sangat banyak seperti yang telah disebutkan di atas. Namun di sisi lain juga mempunyai dampak negatif bagi seseorang. Sejarah adalah peristiwa yang ditulis oleh seseorang atau kelompok tertentu. Peristiwa tersebut biasanya ditulis dalam berbagai sudut pandang. Ada yang condong ke individu tertentu, ataupun pemerintahan tertentu.
Dengan membaca dan memahami berbagai peristiwa masa lampau tersebut, kita dapat mengetahui berbagai sudut pandang. jika kita tidak memilih dan memilah sudut pandang mana yang patut kita akui, maka kita dapat terjebak dalam hal tersebut. Peristiwa tentang PKI misalnya. Banyak pendapat yang menyatakan pernyataan berbeda mengenai peristiwa pertentangan PKI. Maka dari itu kita harus benar-benar jeli dan berhati-hati dalam memahami suatu peristiwa masa lampau. Jangan mudah untuk membenarkan suatu peristiwa.
Baca Juga: Manfaat Membaca Untuk Anak, Pelajar, Masyarakat, Kesehatan dan Kehidupan
Itulah berbagai pengertian, manfaat, dan dampak negatif sejarah dalam berbagai bidang. Pelajarilah peristiwa masa lampau untuk menambah wawasan dan pengetahuan dalam kehidupan sehari-hari. Di samping itu kita harus tetap hati-hati dalam membaca sejarah. Pilihlah sumber yang sudah terpercaya untuk kita jadikan acuan. Baca dan pelajari juga manfaat tentang ilmu pendidikan lainnya.
Daftar Isi Dan Manfaat
- 1 Unsur-Unsur Sejarah
- 2 Sejarah Menurut Pandangan Tokoh
- 3 Manfaat Sejarah dalam Bidang Pendidikan :
- 4 Manfaat Sejarah dalam Bidang Pendidikan Lainnya :
- 5 Manfaat Sejarah dalam Bidang Teknologi :
- 6 Manfaat Sejarah dalam Bidang Kesehatan :
- 7 Manfaat Sejarah dalam Bidang Kesehatan Lainnya
- 8 Manfaat Sejarah dalam Bidang Kemanusiaan :
- 9 Manfaat Sejarah dalam Bidang Kemanusiaan Lainnya :
- 10 Manfaat Sejarah dalam Bidang Sosial Budaya :
- 11 Manfaat Sejarah dalam Bidang Sosial Budaya Lainnya :
- 12 Dampak Negatif Sejarah :
